Asah Kemampuan Prajurit Kodim 0826 Pamekasan Gelar UTP Teritorial 

    Asah Kemampuan Prajurit Kodim 0826 Pamekasan Gelar UTP Teritorial 

    Pamekasan - Kodim 0826 Pamekasan menggelar Uji Terampil Perorangan (UTP) Teritorial bagi prajurit di lingkungan Markas Kodim 0826 Pamekasan, Kamis (27/01/2022).

    UTP Teritorial merupakan salah satu program satuan untuk mengasah kemampuan perorangan prajurit yang berdinas di kesatuan teritorial. 

    Perwira Seksi Operasi (Pasi Ops) Kodim 0826 Pamekasan Kapten Inf Danang Budiawan selalu Komandan Latihan (Danlat) mengatakan, bahwa kegiatan UTP merupakan program satuan, untuk mengasah kemampuan perorangan setiap prajurit sesuai tingkat kepangkatan masing-masing. 

    "Terdapat 8 pos materi yang akan diujikan dalam pelaksanaan UTP kali ini, yang diantaranya Pos Pengetahuan Senjata, Pos Nikpursar, Pos Navrad, Pos Teritorial, Pos Taktik, Pos longmalap, Pos Ilmu Medan, dan Pos Komunikasi."ungkapnya.

    Saat upacara pembukaan Kapten Inf Danang Budiawan juga mengatakan, Kegiatan yang sudah dilaksanakan selama latihan perorangan dasar (Latorsar) bisa di praktekkan saat pelaksanaan UTP, sehingga kegiatan berjalan dengan aman dan tertib, berjalan dengan lancar.

    "Jaga faktor keamanan, kegiatan ini sifatnya remeh akan tetapi kita tetap menjaga faktor keamanan, sehingga pelaksnaan sampai dengan selesai tetap aman terkendali." pungkasnya.

    By.Pendim0826 

    Pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 0826-01 Pamekasan Maksimalkan Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Silaturrahmi dengan Awak Media, Kapolres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi

    Ikuti Kami